MI Ma’arif NU 01 Kedungbanteng Meraih 8 Piala

MI Ma’arif NU 01 Kedungbanteng Banyumas berhasil mendapatkan 8 piala pada gelaran Aksioma Seni Kecamatan Kedungbanteng di MI Dawuhan Wetan, Rabu, 5 Februari 2025. 8 piala tersebut didapatkan dari beberapa cabang yang diperlombakan.

Berikut rincian perolehan piala yang diraih oleh siswa/ siswi MI Ma’arif NU 01 Kedungbanteng, yaitu:

Juara 1

Pada cabang lomba Musabaqoh TILAWATIL QURAN Putra, M. Hasyim Falahi berhasil menjadi juara 1 dengan jumlah poin 296. Sedangkan M. Faris Mahrus berhasil menjuara cabang lomba Musabaqoh MUROTALIL QURAN Putra dengan jumlah poin 85.

Juara 2

Pada cabang lomba Musabaqoh MUROTALIL QURAN Putri, Elmira D’llza Hayuningtyas berhasil keluar sebagai juara 2. Demikian juga Jihan Amira yang mendapatkan juara 2 pada cabang lomba Musabaqoh TAHFIDZUL QURAN Putri.

Juara 3

Ghurroh Rosyidah berhasil mendapatkan juara 3 pada cabang lomba Musabaqoh TILAWATIL QURAN Putri. Sementara pada cabang lomba PILDACIL BAHASA INDONESIA Putri, Yumna Fatiha Ayadi juga keluar sebagai juara 3. Pada cabang lomba PILDACIL BAHASA JAWA Putra, M. KAFABILLAH ABDUSSHOMAD mendapatkan juara 3, diikuti oleh FATIMATUS ZAHRA yang juga mendapatkan juara 3 pada cabang lomba PILDACIL BAHASA JAWA Putri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *